Hasil Piala AFF 2022 : Spaso Jawab Kritik, Timnas Indonesia Gilas Brunei Darussalam 7 Gol

Abriandi
Pemain timnas Indonesia merayakan kemenangan atas Brunei Darussalam pada laga kedua babak penyisihan Grup A Piala AFF 2022. (foto: pssi)

KUALA LUMPUR, iNewsKutai.id - Tim nasional Indonesia pesta gol ke gawang Brunei Darussalam pada babak penyisihan Grup A Piala AFF 2022 di Stadion KLFA, Kuala Lumpur, Malaysia, Senin (26/12/2022). Tujuh gol berhasil disarangkan tim Garuda ke gawang Brunei.

Penyerang Indonesia Ilija Spasojevic mencetak satu gol pada menit ke-60. Hal itu sekaligus menjawab kritikan setelah sebelumnya mandul dan tanpa peluang saat menghadapi Kamboja pada laga perdana.

Lima gol lainnya disumbangkan Syahrian Abimanyu pada menit ke-20 kemudian Dendi Sulityawan (41), Egy Maulana Vikri (59), Ramadhan Sananta (68), Marc Klok (86) dan Yakob Sayuri (90+2).

Kemenangan Indonesia tidak lepas dari kondisi Brunei Darussalam yang harus bermain dengan 10 orang sejak menit 38. Alinur Rashimy diusir wasit setelah mendapat kartu kuning kedua karena melanggar Saddil Ramdani.

Selain itu, timnas Indonesia tampil sangat mendominasi. Mencatatkan 72 persen penguasaan bola, Asnawi Mangkualam dkk melepaskan 33 tembakan ke arah gawang di mana 13 di antaranya tepat sasaran.

Kemenangan ini mendongkrak posisi Indonesia ke peringkat 2 klasemen sementara Grup A di bawah Thailand yang kokoh di puncak setelah menaklukkan Filipina empat gol tanpa balas.

Tambahan tiga angka ini juga menjadi modal positif jelang laga big match kontra Thailand, Kamis (29/12/2022) di Stadion Utama Gelora Bung Karno. 

Editor : Abriandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network