Dia menambahkan, DPRD Kaltim sempat merekomendasikan Deputi Sosial dan Budaya Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) Alimuddin, sebagai calon Pj Gubernur Kaltim. Hal itu untuk mengakomodir aspirasi tokh dan lembaga adat.
“Sejumlah tokoh dan lembaga adat yang menginginkan Alimuddin. Kami juga ingin beliau tapi penilaian akhir tetap di Presiden,” katanya.
Akmal Malik sendiri sudah berpengalaman menduduki jabatan penjabat gubernur. Dia sebelumnya pernah ditunjuk sebagai penjabat gubernur Sulbar pada 2022-2023.
Selain Akmal Malik, DPRD Kaltim sebelumnya juga mengusulkan Dirjen Bimbingan Masyarakat Islam Kementerian Agama Kamaruddin Amin, Sekda Kaltim Sri Wahyuni, dan Rektor Unmul Prof Abdunnur sebagai penjabat gubernur.
Editor : Abriandi
Artikel Terkait