get app
inews
Aa Text
Read Next : Panduan dan Tata Cara Berkunjung ke IKN Nusantara untuk Umum, Wajib Daftar Online!

Waduh, Badan Otorita IKN Nusantara Ternyata Belum Terbentuk

Rabu, 14 September 2022 | 05:00 WIB
header img
Badan Otorita IKN Nusantara ternyata belum terbentuk karena terkendala personil. (foto: ilustrasi/ist)

JAKARTA, iNewsKutai.id - Fakta mengejutkan datang dari Otorita Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara. Badan Otorita ibu kota baru sejauh ternyata belum terbentuk secara resmi dan tidak memiliki personil.

Hal itu diungkapkan Kepala Otorita IKN Nusantara, Bambang Susantono dalam acara konsultasi publik RDTR IKN Nusantara secara virtual, Selasa (13/9/2022). Dia mengungkapkan, sejauh ini badan otorita belum terbentuk secara resmi.

Alasannya, tidak mudah utnuk membentuk organisasi yang bertanggung jawab pada operasional ibu kota baru yang sementara dalam pembangunan. Sejauh ini, kata dia, belum ada personil khusus untuk mengisi badan otorita IKN.

"Tidak mudah untuk membentuk organisasi yang bertanggung jawab pada IKN Nusantara. Saat ini sementara kita tata karena memang badan otorita belum terbentuk dan belum memiliki personil," jelasnya.

Menurut dia, Otorita IKN diberi waktu hingga akhir 2022 untuk  membentuk struktur organisasi ibu kota baru itu. Bambang menjelaskan, kendala utama dalam pembentukan adalah proses seleksi memilih partner kerja. Kendala lainnya adalah pada  penataan anggaran juga salah yang sulit untuk dipecahkan. 

"Ada sejumlah masalah mulai dari personil, struktur organisasi, anggaran, kemudian tata kelola yang harus disiapkan. Kita targetkan beroperasi mulai 2023 dan secara bertahap prosesnya, tidak bisa sekaligus tancap gas," ujarnya.

Dia pun menyebut jika keberadaan tim transisi menjadi sangat vital dalam membantu pembangunan ibu kota baru. Alasannya, meskipun otorita sudah terbentuk, namun dipastikan butuh waktu adaptasi. 

"Perlu ada pembelajaran, itu sebabnya kedudukan dan asistensi tim transisi sangat penting, makin lama tentu tim transisi berada di belakang, badan otorita yang di depan," tutur Bambang.

(artikel ini telah terbit di iNews.id dengan judul : Kepala Otorita IKN Nusantara Ungkap Ada Kendala Bentuk Organisasi, Apa Itu?)

Editor : Abriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut