Logo Network
Network

CIA Tuding Zelensky  Coba Seret Amerika Serikat Perang Terbuka dengan Rusia

Muhaimin, Sindonews
.
Rabu, 07 Desember 2022 | 14:05 WIB
CIA Tuding Zelensky  Coba Seret Amerika Serikat Perang Terbuka dengan Rusia
Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky dituding mencoba menyeret AS perang terbuka dengan Rusia. (Foto: Reuters)

Pemerintah AS pada Selasa menyatakan jika Washington tidak mendorong Ukraina untuk menginvasi balik Rusia. "Kami tidak mengizinkan Ukraina untuk menyerang di luar perbatasannya," kata juru bicara Departemen Luar Negeri AS Ned Price kepada wartawan.

Price enggan menghubungkan serangan drone tersebut dengan Ukraina, yang sejauh ini belum secara resmi mengaku bertanggung jawab. 

Rusia sediri menyatakan tiga orang tewas dan dua pesawat pengebom nuklir rusak dalam serangan Senin di tiga pangkalan ke dalam wilayahnya. 

Di sisi lain, para pengamat militer meyakini Ukraina menembus wilayah udara Rusia dengan drone era Soviet dan bukan bantuan militer miliaran dolar yang diberikan oleh kekuatan Barat.

"Kami menyediakan apa yang dibutuhkan Ukraina untuk digunakan di wilayah kedaulatannya—di tanah Ukraina—untuk menghadapi agresor Rusia," kata Price.

(Artikel ini telah diterbitkan di halaman SINDOnews.com dengan judul : Zelensky Dituding Coba Seret AS dan NATO untuk Perang Langsung dengan Rusia)

Editor : Abriandi

Follow Berita iNews Kutai di Google News

Halaman : 1 2
Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.