get app
inews
Aa Text
Read Next : Jokowi dan Prabowo Makan Malam Jelang Peralihan Kekuasaan, Ini yang Dibahas

Masa Jabatan Presiden Habis Tahun Depan, Ini Rencana Jokowi setelah Pensiun

Jum'at, 11 Agustus 2023 | 08:17 WIB
header img
Presiden Joko Widodo sudah memiliki rencana setelah masa jabatannya sebagai presiden habis tahun depan. (foto: ist/setpres)

JAKARTA, iNewsKutai.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) sudah memiliki rencana untuk menghabiskan waktu setelah masa jabatannya habis pada 2024 mendatang. Jokowi ingin kembali menjadi rakyat biasa.

Masa jabatan Presiden Jokowi akan habis seusai pemilihan presiden 2024. Mantan wali kota Solo itu mengemban jabatan presiden selama dua periode atau sejak 2014 lalu.

Jokowi ternyata sudah menyiapkan rencana setelah masa jabatannya sebagai presiden habis. Dia mengaku ingin pensiun dan kembali ke Kota Solo. Hal itu diungkapkannya dalam pertemuan dengan Pemimpin Redaksi (Pemred) media nasional di Istana Merdeka Jakarta, Kamis (10/8/2023). 

Pernyataan Jokowi itu ditirukan Direktur Pemberitaan MNC Group Prabu Revolusi yang hadir dalam pertemuan tersebut.

"Saya mau pensiun. Saya mau ke Solo. Sudah saya mau ke Solo. 'Benar Pak? Bapak masih muda loh, masa langsung pensiun begitu. Kan Bapak masih bisa beri karya. 'Saya mau pensiun saja'," ujar Prabu menirukan ucapan Jokowi. 

Dalam kesempatan tersebut, Jokowi juga menepis isu liar yang menyebut dirinya akan menjadi ketua umum partai politik (parpol) usai menyerahkan jabatannya ke presiden.

Editor : Abriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut