get app
inews
Aa Text
Read Next : Pilot Asal Selandia Baru Ditembak KKB Papua di Mimika, Jenazah Dibakar bersama Helikopter

Dua Helikopter Angkatan Laut Malaysia Tabrakan di Udara saat Latihan, 10 Personel Gugur

Selasa, 23 April 2024 | 11:36 WIB
header img
Dua helikopter milik Tentara Laut Diraja Malaysia (TDLM) bertabrakan di udara dalam latihan di Lumut, Perak. (foto: the star)

PETALING JAYA, iNewsKutai.id - Dua helikopter milik Tentara Laut Diraja Malaysia (TDLM) bertabrakan di udara dalam latihan di Lumut, Perak, Selasa (23/4/2024).

Dua helikopter yang terlibat adalah Fennec M502-6 dan HOM-AW139. Helikopter HOM jatuh di tangga stadion TLDM, sementara helikopter Fennec terhempas di kolam renang kompleks olahraga.

Kedua pesawat itu sebelumnya terbang dari Lapangan Sitiawan pada pukul 09.03 WITA untuk menjalani latihan flyover perayaan Hari Angkatan Laut ke-90 bersama sejumlah helikopter lainnya.

Insiden tabrakan helikopter TLDM ini terekam kamera amatir. Dalam video terlihat salah satu heli berbelok kekiri memasuki jalur terbang helikopter di belakangnya.

Akibatnya, salah satu helikopter memotong rotor pesawat lainnya sebelum keduanya jatuh ke tanah. Diduga ada tiga awak yang mengawaki helikopter Fennec. Sementara ada tujuh awak di dalam helikopter HOM.

Editor : Abriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut