get app
inews
Aa Read Next : Heboh, Masjid di Kota Makassar Dijual Pemilik Tanah Rp3,5 Miliar

Hari Raya Idul Adha 1445 H, Penjabat Gubernur Kaltim Akmal Malik Sumbang 10 Sapi Kurban

Senin, 17 Juni 2024 | 07:55 WIB
header img
Pj Gubernur Kaltim, Akmal Malik, memberikan bantuan berupa 10 sapi kurban pada perayaan Idul Adha 1445 H. (foto: ist)

SAMARINDA, iNewsKutai.id - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Timur, Akmal Malik, memberikan bantuan berupa 10 sapi kurban pada perayaan Idul Adha 1445 H, Senin (17/6/2024) hari ini.

Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kaltim menjelaskan, sapi sumbangan Pemprov Kaltim disalurkan di tiga kabupaten/kota yakni Penajam Paser Utara, Balikpapan, dan Samarinda.

"10 ekor sapi bantuan ini dibagi di beberapa lokasi, antara lain enam ekor di Penajam Paser Utara, dua ekor di Balikpapan dan dua ekor di Samarinda," jelas Fahmi di Sekretariat Majelis Ta'lim Khadijah Odah Etam, dikutip dari laman Pemprov Kaltim, Senin (17/6/2024).

Sapi bantuan tersebut diterima langsung oleh Kabag Bina Mental Spiritual Biro Kesra Setda Kaltim, Ardiansyah. Setiap sapi memiliki bobot 450 kg dan berasal dari jenis sapi Bali, yang dipelihara di Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Pembibitan Ternak dan Hijauan Pangan (PTHP) Api Api, Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU).

Sementara, dua ekor sapi untuk Kota Samarinda akan diserahkan di Masjid Islamic Center Baitul Muttaqien dan Masjid Pemprov Kaltim Nurul Mukminin.

"Ini merupakan bentuk rasa syukur atas kondisi Pemprov Kaltim yang aman, masyarakatnya sejahtera dan juga sebagai bentuk kepedulian," ujarnya.

Fahmi menambahkan, diharapkan dengan bantuan 10 ekor sapi ini masyarakat dapat merasakan kebahagiaan bersama. "Jangan dilihat dari jumlah dan bobotnya, tapi kebersamaan antara pemerintah dan masyarakat," pungkasnya.

Editor : Abriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut