get app
inews
Aa Text
Read Next : Libur Panjang Idul Adha, Instansi Pelayanan Publik Tetap Beroperasi Maksimal

Anak Yatim Lintas Agama Terharu Terima Santunan di Bulan Ramadan

Kamis, 28 April 2022 | 15:10 WIB
header img
Gubernur Kaltim Isran Noor menyerahkan santunan kepada anak yatim lintas agama, Kamis (28/4/2022). (foto: ist)

SAMARINDA, iNewsKutai.id - Ratusan anak yatim lintas agama mendapat santunan dari Pemprov Kaltim. Pemberian santunan ini dalam rangka peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) dan menyambut Hari Raya Idul Fitri 1443 H.

Gubernur Isran Noor menegaskan, Pemprov tidak pernah membeda-bedakan keyakinan dan agama warganya termasuk suku dan ras warna kulit serta budaya dalam penyaluran santunan.

"Mau yang beragama Islam, Nasrani, bahkan Yahudi sekalipun. Saya akan hormati sama seperti yang lain. Sepanjang dia berada di negara ini, warga di daerah ini, maka wajib dilindungi dan dipenuhi hak-haknya," ungkapnya usai menyerahkan santunan di Pendopo Odah Etam, Kompleks Gubernur Kaltim, Kamis, (28/4/2022).

Sebelumnya, Pemprov telah menyerahkan santunan kepada ribuan anak yatim dan kaum dhuafa di Islamic Centre Samarinda. Bantuan diberikan dalam rangka bulan suci Ramadan 1443 H.

Isran Noor pun meminta masyarakat terutama generasi muda sebagai generasi penerus bangsa agar saling menghargai dan menghormati antar sesama demi menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.

"Tidak bolah curang, tidak boleh menghina, tidak boleh meremehkan dan merendahkan orang lain. Setuju," pungkasnya.

Editor : Abriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut