get app
inews
Aa Text
Read Next : Dear Mi Instan Lovers, Sayangi Ginjalmu, Segera Batasi Konsumsi Mi Instan

Waspada, 99 Anak Meninggal Akibat Gangguan Ginjal Akut Misterius

Rabu, 19 Oktober 2022 | 13:36 WIB
header img
Kemenkes melaporkan 99 anak meninggal akibat gangguan ginjal akut. (Foto: Pixabay)

JAKARTA, iNewsKutai.id - Korban meninggal akibat gangguan ginjal akut terus bertambah. Hingga 18 Oktober 2022, sudah 99 anak-anak dilaporkan meninggal akibat penyakit misterius tersebut.

Kementerian Kesehatan (Kemenkes) dan Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) melaporkan, jumlah pasien meninggal itu hampir setelah dari jumlah kasus yang terdeteksi di seluruh Indonesia yakni 206 pasien. 

Juru Bicara Kemenkes, Syahril mengungkapkan sejak akhir Agustus 2022, peningkatan kasus terjadi pada anak-anak usia di bawah 5 tahun. Namun, belum diketahui pasti penyebab lonjakan kasus termasuk yang meninggal. 

"Kasus yang dilaporkan hingga 18 Oktober 2022 sebanyak 206 dari 20 provinsi dengan angka kematian sebanyak 99 anak. Sekitar 65 persen diantaranya menjalani perawatan di RSCM Jakarta,” katanya dalam keterangan tertulis yang diterima, Rabu (19/10/2022).

Editor : Abriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut