JAKARTA, iNewsKutai.id - Kampung miliarder di Desa Ciranca, Majalengka, Jawa Barat cukup menarik untuk dikunjungi. Meski berstatus kampung, namun hunian di wilayah tersebut sekelas perumahan elit di kota-kota besar.
Rumah mewah baik yang sudah berdiri maupun yang sementara dalam proses pembangunan tampak berderet. Namanya Kampung Mulyasari, Desa Ciranca, Kecamatan Malausma, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat.
Berada di antara lereng gunung dan diapit oleh sawah dan hutan lebat, tidak ada yang akan menyangka jika kampung tersebut penuh rumah mewah. Dikutip dari akun youtuber Alman Mulyana, rumah di kampung tersebut jika ditaksir harganya rata-rata di atas Rp1 miliar.
Mayoritas rumah yang dibangun bertingkat dengan desain eksterior modern tidak kalah dengan perumahan elit di perkotaan.Nyaris semua warga Kampung Mulyasari ini memiliki rumah mewah.
Meskipun tidak bertingkat, namun dipastikan desain dan luas lahan tidak kira-kira. Usut punya usut, mayoritas warga desa tersebut merupakan perantau dan berjualan roti bakar di seluruh Indonesia.
Uang yang diperoleh di perantauan kemudian digunakan untuk membangun rumah di kampung halaman. Namun, meski memiliki rumah megah, jarang terlihat adanya mobil mewah yang terparkir di halaman maupun garasi.
Editor : Abriandi