get app
inews
Aa Read Next : Hari Pertama Kerja Usai Cuti Lebaran, Akmal Malik Sidak Layanan Rumah Sakit dan Samsat

Tinjau Kesiapan Pemilu di Kutai Timur, Akmal Malik Wanti-wanti Logistik Terdistribusi Tepat Waktu

Rabu, 31 Januari 2024 | 20:53 WIB
header img
Pj Gubernur Kalimantan Timur Akmal Malik meninjau kesiapan pelaksanaan Pemilu 2024 di Kutai Timur. (foto: ist)

SANGATTA, iNewsKutai.id - Pj Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Akmal Malik melakukan peninjauan kesiapan pelaksanaan Pemilu 2024 di Kutai Timur, Rabu (31/1/2024). 

Dalam peninjauannya, Akmal mewanti-wanti Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kutai Timur mendistribusikan logistik pemilu tepat waktu. Terutama untuk daerah terpencil dan sulit dijangkau dengan kendaraan.

Akmal mengungkapkan, ada dia dua desa yamg masuk kategori terpencil karena letak posisi geografisnya yang jauh yakni Desa Tanjung Mangkalihat dan Desa Sandaran.

"Yang terjauh itu di dekat perbatasan Kabupaten Berau dekat biduk biduk. Artinya pasti membutuhkan upaya ekstra untuk menggerakkan logistik ke sana itu saja," ungkapnya saat meninjau gudang logistik KPU Kutai Timur di Gedung Graha Ekspo, Jalan A.W Syahranie, Sangatta Utara, Rabu (31/1/2024).

Dalam peninjauannya, Akmal Malik didampingi oleh Bupati Kutai Timur Ardiansyah Sulaiman, Ketua KPU Kabupaten Kutai Timur Ulfa Jamilatul Farida, beserta jajaran Forkopimda Kabupaten Kutai Timur.

Akmal Malik yang juga Dirjen Otoda Kementerian Dalam Negeri itu menjelaskan, peninjauan ini untuk memastikan semua aspek logistik dan sarana pendukung Pemilu pada 14 Februari 2024 mendatang telah tersedia.

Secara khusus, akan memeriksa gudang logistik KPU, memastikan ketersediaan surat suara, kotak suara dan perlengkapan lainnya.

"Secara umum logistik sudah sampai dan sisi jumlah cukup. Dan nanti mulai dari h -5, h -4 dan h -3 langsung terdistribusi ke daerah daerah," ujarnya dikutip dari laman Pemprov Kaltim.

Editor : Abriandi

Follow Berita iNews Kutai di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut