get app
inews
Aa Text
Read Next : Panduan dan Tata Cara Berkunjung ke IKN Nusantara untuk Umum, Wajib Daftar Online!

Kunjungan Dua Hari ke Kaltim, Ini Agenda Presiden Joko Widodo

Selasa, 04 Juni 2024 | 06:01 WIB
header img
Presiden Joko Widodo melakukan kunjungan kerja ke Kaltim untuk membuka Rakernas Apeksi dan mengunjungi IKN Nusantara. (foto: ist/ilustrasi)

BALIKPAPAN, iNewsKutai.id - Presiden Joko Widodo melakukan kunjungan kerja selama dua hari ke Kaltim. Selama di Benua Etam, Jokowi yang tiba pada Senin (3/6/2024) sore, akan mengikuti sejumlah agenda di Balikpapan dan IKN Nusantara.

Presiden Jokowi tiba dengan pesawat kepresidenan di Bandara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan Balikpapan tepat pukul 17.43 WITA. Presiden disambut Penjabat (Pj) Gubernur Akmal Malik dan unsur Forkopimda Kaltim.

"Alhamdulillah, hari ini kembali Presiden Joko Widodo melaksanakan kunjungan kerja ke Kaltim," ucap Akmal Malik.

Sejumlah agenda sudah menanti Presiden Jokowi. Presiden akan memulai kegiatan dengan membuka Rakernas APEKSI di Balikpapan pada Selasa (4/6/2024) hari ini. 

Setelah itu, Jokowi akan mengunjungi IKN Nusantara untuk meresmikan Persemaian Mentawir dan Bendungan Sepaku Semoi. 

Presiden juga akan meninjau pembangunan RS Mayapada, groundbreaking Astra Biz Center, Sekolah Islam Al Azhar, Gedung Universitas Gunadarma serta peninjauan Kantor Presiden dan/atau Sumbu Kebangsaan.

Dalam kunjungan kali ini, Jokowi juga akan melakukan groundbreaking Gedung BTN, Nusantara Sustainability Hub, Bina Bangsa School, Arena Graha Andalan, PLN Hub dan peninjauan LKBN Antara. 

Presiden Jokowi juga direncanakan bersilaturahmi bersama tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh adat Kaltim.

"Agenda presdien mulai dari membuka Rakernas Apeksi XVII. Peresmian sejumlah bangunan hingga groundbreaking gedung yang mendukung IKN hingga silaturahmi dengan tokoh masyarakat serta adat di Kaltim,"ungkap Akmal Malik.

Kunjungan ini juga dilakukan Jokowi setelah Kepala Badan Otorita IKN Nusantara Bambang Susantono dan wakilnya, Dhony Rahajoe mengundurkan diri.

Sebagai pengganti, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono ditunjuk sebagai pelaksana tugas kepala otorita IKN Nusantara.

Editor : Abriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut