get app
inews
Aa Text
Read Next : Nilai Komersial Rendah Diduga Jadi Alasan Megaproyek IKN Nusantara Sepi Peminat

Curah Hujan Tinggi, Kota Balikpapan Dikepung Banjir

Rabu, 16 Maret 2022 | 11:54 WIB
header img
Tim SAR Brimob Polda Kaltim mengevakuasi warga korban banjir di kawasan Kariangau, Rabu (16/3/2022). (foto: ist)

BALIKPAPAN, iNewsKutai.id - Hujan deras yang mengguyur sejak tadi malam memicu banjir di Kota Balikpapan, Rabu (16/3/2022). Tidak hanya itu, di sejumlah titik juga terjadi tanah longsor.

Banjir merendam sejumlah wilayah di antaranya Jalan MT Haryono, Pasar Segar, Jalan Pattimura, Letjen Soeprapto, Kariangau dan Kawasan Telindung. Sementara longsor dilaporkan terjadi di di kawasan Panorama Atas Karang Jati dan Perum Guru Baru Ulu.

BPBD melaporkan, setidaknya ada 34 titik genangan air hingga siang ini. Ketinggiannya bervariasi antara 90 hingga 120 sentimeter. Untuk mengevakuasi warga, tim Siaga Bencana SAR Brimob Polda Kaltim menerjunkan perahu karet serta mobil rantis SAR.

Mereka mengevakuasi warga terdampak banjir di kawasan Kariangau. Selain itu, personel Brimob juga membantu warga yang terganggu aktivitasnya akibat banjir di antaranya pengaturan lalu lintas dan mendorong kendaraan yang mogok.

“Hari ini tim SAR Brimob Polda Kaltim melaksanakan siaga banjir di Kota Balikpapan. Hingga kini, proses evakuasi masih dilakukan, ada puluhan rumah warga yang terendam banjir” ujar Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Yusuf Sutejo, rabu (16/3/2022).

Editor : Abriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut