Kecanduan Judi Slot, Residivis Kambuhan Nekat Rampas HP Anak-Anak

Abriandi
Residivis kambuhan nekat rampas HP anak-anak karena kecanduan judi slot. (foto: ist)

NUNUKAN, iNewsKutai.id – Kecanduan judi slot membuat AM (50) kehilangan akal sehat. Warga Jalan Persemaian, Nunukan, nekat merampas handphone (HP) milik seorang anak di sebuah toko kelontong.

Apes, aksinya itu terekam kamera pengawas. Bermodal rekaman CCTV, polisi mendapatkan akhirnya mendapat identitas pelaku yakni AM yang merupakan residivis kasus narkoba.

Kasi Humas Polres Nunukan AKP Siswati menjelaskan, pencurian tersebut terjadi pada Rabu (23/8/2023). Sebelum beraksi, pelaku terlebih dulu hunting menggunakan sepeda motor. Ketika tiba di Jalan Sungai Bilal, pelaku melihat seorang anak memainkan HP di sebuah toko.

Melihat peluang tersebut, pelaku kemudian memasuki toko seolah-olah akan berbelanja sambil mengamati situasi.

"Ketika pemilik toko tengah sibuk, pelaku kemudian merampas paksa handphone dari tangan seorang anak dan langsung melarikan diri dengan sepeda motor," jelas AKP Siswati dalam keterangannya, Jumat (25/8/2023).

Namun, AM tidak menyadari jika aksinya tersebut terekam CCTV yang terpasang di toko. Ibu korban lantas melaporkan aksi pencurian tersebut ke Polres Nunukan beserta barang bukti berupa rekaman kamera pengawas.

Editor : Abriandi

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network