get app
inews
Aa Read Next : Ancam Lecehkan Putrinya, Pemimpin Chechnya Ramzan Kadyrov Bersumpah Hukum Berat Pasukan Neo Nazi

Bukan Teknologi Canggih, Rusia Pakai Cara Tradisional Lindung Jet Tempur dari Drone Kamikaze

Senin, 11 September 2023 | 10:28 WIB
header img
Rusia menggunakan cara tradisional untuk melindungi pesawat tempur dari serangan drone kamikaze. (foto: pravda)

MOSKOW, iNewsKutai.id - Rusia menerapkan taktik unik untuk melindungi pesawat tempurnya dari serangan drone Ukraina. Alih-alih menggunakan teknologi canggih, Moskow justru memakai cara tradisional dengan jaring.

Dikutip dari laman Bulgarian Military, Senin (11/9/2023), sebuah hanggar dibangun dari kolom logam di kedua sisi sepanjang pesawat. Bangunan itu diperkuat dengan kolom lateral dengan sudut minimal 45 derajat, diperkuat kolom 90 derajat ditancapkan ke dalam tanah. 

Dua baris kolom di setiap sisi hanggar diperkuat lagi dengan balok logam mengikuti sudut 45 derajat. Dari atas, hanggar ditutup dengan jaring melintang untuk menjadi pertahanan utama terhadap serangan drone kamikaze.

Salah satu akun Telegram pro Rusia menyebutkan jika hanggar unik itu ditempatkan di bandara yang digunakan dijadikan pangkalan Angkatan Udara Rusia (VKS) untuk melancarkan serangan di wilayah Ukraina. 

Rusia membangun jaring lebih tinggi beberapa meter dari pesawat tempur agar melindungi dari serangan drone. Jaring ini bekerja dengan cara mencegat atau menjeratnya drone penyerang. 

Jaring bertindak sebagai penghalang ketika drone kamikaze mendekat dan menangkapnya sebelum mencapai targetnya. Rusia merancang jaring itu cukup kuat untuk menahan benturan dan memastikan drone tidak tembus. 

Editor : Abriandi

Follow Berita iNews Kutai di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut