get app
inews
Aa Text
Read Next : Terungkap, Ini Alasan Isran Noor Mundur dari Jabatan Ketua DPW Nasdem Kaltim

Jenguk Korban Kecelakaan Maut Muara Rapak, Isran Noor Jamin Pengobatan hingga Sembuh

Sabtu, 22 Januari 2022 | 18:33 WIB
header img
Gubernur Kaltim Isran Noor mengunjungi korban kecelakaan maut simpang Muara Rapak di RS Kanujoso Djatiwibowo Balikpapan, Sabtu (22/1/2022). (foto: adpim kaltim)

BALIKPAPAN, iNews.id - Gubernur Kaltim Isran Noor mengunjungi korban kecelakaan maut simpang Muara Rapak di RS Kanujoso Djatiwibowo Balikpapan, Sabtu (22/1/2022). Dalam kesempatan tersebut, Isran menegaskan jika seluruh korban dibebaskan dari biaya rumah sakit hingga pulih.

Isran menyebut, seluruh biaya pengobatan akan menjadi tanggung jawab Pemprov Kaltim dan Jasa Raharja. 

Baca juga: Kecelakaan Maut Simpang Muara Rapak Balikpapan: Pembangunan Jalan Layang Terganjal Restu DPRD

"Seluruh korban berjumlah 9 orang yang ada di RS Kanujoso Djatiwibowo Balikpapan maupun dirawat di rumah sakit lainnya diberikan jaminan oleh Pemprov Kaltim, untuk dirawat secara maksimal. Biayanya, semua ditanggung oleh PT Jasa Raharja," tegas Isran Noor didampingi Kapolda Kaltim Imam Sugianto. 

Mantan Bupati Kutai Timur itu menyatakan, jaminan biaya pengobatan tersebut merupakan wujud kepedulian dan keprihatinan pemerintah daerah.

Baca juga: Buntut Kecelakaan Maut di Simpang Muara Rapak, Truk Dilarang Masuk Kota Balikpapan

"Jadi, seluruh korban mendapat perlakuan sama. Diberikan jaminan untuk pembiayaannya, baik di RSKD maupun yang berada di rumah sakit lainnya," jelas Isran.

Editor : Abriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut