get app
inews
Aa Read Next : Fantastis, Gaji Kepala Otorita IKN Nusantara Rp172 Juta per Bulan, Dana Operasional Rp178 Juta

Pemindahan ASN ke IKN Nusantara Mendadak Ditunda, Ada Apa?

Rabu, 17 April 2024 | 14:15 WIB
header img
Pemindahan Aparatur Sipil Negara (ASN) ke Ibu Kota Nusantara (IKN) mendadak ditunda. (foto: ilustrasi/ist)

JAKARTA, iNewsKutai.id - Pemindahan Aparatur Sipil Negara (ASN) ke Ibu Kota Nusantara (IKN) mendadak ditunda. Sedianya, ribuan pegawai sudah menempati ibu kota baru pada Juli 2024.

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), Azwar Anas menjelaskan, hunian untuk ASN di IKN Nusantara belum sepenuhnya siap.

Hunian yang ada saat ini akan diprioritaskan bagi para tamu negara maupun peserta upacara Kemerdekaan 17 Agustus 2024 yang akan digelar di IKN.  

"Untuk Juli, Menteri akan pindah. Sementara untuk ASN baru pindah setelah upacara kemerdekaan karena masih memerlukan apartemen yang cukup banyak untuk peserta upacara," ujar Anas dalam konferensi pers di Kantor Kemenkominfo, Jakarta, Rabu (17/4/2024). 

Anas mengatakan, berdasarkan informasi dari Kementerian PUPR, hunian yang tersedia pada Juli sebanyak 8 tower dengan 480 unit hunian. Pada Agustus jumlah hunian bertambah 14 tower dengan jumlah 840 unit, dan November sebanyak 7 tower dengan jumlah 420 unit. 

"Tahun 2024 ini akan ada 29 tower Rusun ASN dengan total 1.740 unit. Insya Allah pindah September," tuturnya.  

Editor : Abriandi

Follow Berita iNews Kutai di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut