get app
inews
Aa Read Next : Nilai Komersial Rendah Diduga Jadi Alasan Megaproyek IKN Nusantara Sepi Peminat

Pemprov Kaltim Wacanakan Calon Tuan Rumah MTQ Nasional 2026

Minggu, 20 Februari 2022 | 16:32 WIB
header img
Plt Sekda Kaltim Riza Indra Riadi menyatakan kesiapa Kaltim menjadi tuan rumah MTQ Nasional 2026. (foto: ist)

SAMARINDA, iNewsKutai - Pemprov Kaltim menyatakan kesiapannya untuk menjadi tuan rumah penyelenggaraan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat nasional pada 2026 mendatang.

Pelaksana Tugas (Plt) Sekda Kaltim Riza Indra Riadi wacana menjadi tuan rumah MTQ pertama kali dicetuskan Wakil Gubernur Hadi Mulyadi dalam acara Majeli Ulama Indonesia Kaltim di Samarinda pekan lalu. 

“Wagub Hadi Mulyadi ingin Kaltim sebagai tuan rumah MTQ, maksudnya ingin menjadikan tepat 50 Tahun MTQ Nasional di Kaltim, sekaligus momentum kebangkitan prestasi Kaltim,” katanya saat membuka Rapat Kerja (Raker) Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kaltim di Balikpapan, Sabtu (19/2/2022).
 
Karena itu LPTQ Kaltim diminta turut memfasilitasi keinginan Wagub ke LPTQ Pusat, Menteri Agama maupun Presiden RI. Tercatat, Benua Etam terakhir kali menjadi tuan rumah pada MTQ nasional 1976 silam.

Pengurus LPTQ Kaltim Moh Jauhar Efendi menyampaikan langsung keinginan Kaltim sebagai tuan rumah kepada Kasubdit MTQ dan Musabaqah Al Hadits pada Direktorat Penerangan Agama Islam Kementerian Agama RI, Rijal Ahmad Rangkuty selalu narasumber raker.

“Silakan saja diusulkan dan disampaikan secara tertulis,” kata Rijal secara daring pada raker tersebut.

Selanjutya, pada sidang-sidang komisi, LPTQ Kaltim kembali menegaskan siap memfasilitasi dan mendukung agar Kaltim menjadi tuan rumah MTQ Nasional tahun 2026.

“LPTQ Kaltim mengusulkan kepada LPTQ Pusat agar Provinsi Kaltim menjadi tuan rumah MTQ Nasional tahun 2026,” kata Ketua Komisi Bidang Rekomendasi Raker LPTQ Kaltim Bambang Iswanto.

Khusus untuk MTQ Kaltim, rencananya akan digelar di Samarinda pada 20-29 Mei mendatang. Sementara untuk persiapan menghadapi MTQ tingkat nasional di Banjarmasin, Kalimantan Selatan pada Oktober nanti akan dilakukan pelatihan-pelatihan di dalam dan luar daerah.

Editor : Abriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut